Terdapat tiga buah model sedotan.Pertama sebuah sedotan biasa, berikutnya dua sedotan yang disambung menjadi satu dan model ketiga tiga sedotan yang disambung.Dengan demikian panjang ketiga model tadi tidak sama.
Jika sedotan model pertama diletakkan berdiri di telapak tangan atau jari,maka dengan cepat sedotan itu akan segera jatuh.
Dua sedotan yang disambung jika didirikan pada telapak tangan atau jari akan jatuh lebih lama dibandingkan sedotan pertama.
Posisi berdiri tiga sedotan yang disambung tentu akan lebih lama jatuhnya dibandingkan dengan model dua sedotan sebelumnya.
Jadi, jangan pernah melihat awal sebuah cita-cita (ujung bawah sedotan) karena cita-cita Anda tidak akan bisa bertahan lama.Tetapi dengan selalu melihat ujung atau akhir (ujung atas sedotan) sebuah cita-cita,maka Anda akan bisa bertahan lama.
Juga bisa digambarkan bahwa cita-cita atau hidup akan bisa bertahan lama jika kita mempunyai rencana jangka panjang (3 sedotan),bukan rencana jangka menengah atau jangka pendek.
Agar rencana jangka panjang bisa bertahan lama,maka usahakanlah melihat hasil akhir atau atau tujuan mimpi yang bahagia.Hal ini akan membuat cita-cita bertahan lama
Insha Allah
Dari buku
AKU BISA
temukan potensi dan dahsyatnya diri
Tidak ada komentar:
Posting Komentar