Selasa, 19 September 2023

HUKUM (MASIH) BERPIHAK

Bersama dengan teman-temannya, Pangeran itu membuat keributan.Salah seorang kawannya kemudian ditangkap dan disidangkan perkaranya dan berlanjut dengan vonis penjara.Melihat itu sang pangeran kesal."Dimana saya sembunyikan muka saya dihadapan teman-teman?" katanya.

Tapi sang Hakim tetap dengan keputusannya.Sang pangeran makin marah sampai akhirnya memukul wajah sang hakim.

Sang Hakim segera memerintahkan untuk menangkap dan memenjarakannya."Saya tidak marah karena engkau memukulku,tapi saya tidak bisa menerima hukum dipermainkan".Berita pemenjaraan Pangeran tersebar luas,namun Raja tidak ambil peduli dg hal itu

Waktu berlalu...

Setelah dewasa,Sang Pangeran dinobatkan menjadi raja .

Saat penobatannya , semua pejabat tinggi, termasuk sang hakim yg pernah memukulnya diundang untuk memberikan selamat.

Saat antriannya untuk memberikan ucapan selamat semakin mendekati raja,Hakim itu cemas apa yg akan terjadi.

Dan....sang Raja segera memeluknya seraya berkata "Selagi di kerajaan Inggris Raya masih ada orang seperti Bapak,maka hukum akan tegak dan kerajaan akan Jaya" kata Raja Henry lV.[]

"𝘿𝙖𝙡𝙖𝙢 𝙙𝙞𝙧𝙞 𝙢𝙖𝙣𝙪𝙨𝙞𝙖 𝙖𝙙𝙖 𝙙𝙤𝙧𝙤𝙣𝙜𝙖𝙣 𝙖𝙩𝙖𝙪 𝙣𝙖𝙛𝙨𝙪 𝙞𝙣𝙜𝙞𝙣 𝙙𝙞𝙝𝙤𝙧𝙢𝙖𝙩𝙞 𝙙𝙖𝙣 𝙜𝙚𝙣𝙜𝙨𝙞。𝘽𝙞𝙡𝙖 𝙮𝙖𝙣𝙜 𝙗𝙚𝙧𝙨𝙖𝙡𝙖𝙝 𝙢𝙚𝙧𝙖𝙨𝙖 𝙙𝙞𝙧𝙞𝙣𝙮𝙖 𝙡𝙚𝙗𝙞𝙝 𝙩𝙞𝙣𝙜𝙜𝙞 ❟𝙥𝙖𝙣𝙜𝙠𝙖𝙩 𝙙𝙖𝙣 𝙟𝙖𝙗𝙖𝙩𝙖𝙣𝙣𝙮𝙖 𝙢𝙖𝙠𝙖 𝙖𝙠𝙖𝙣 𝙨𝙪𝙨𝙖𝙝 𝙪𝙣𝙩𝙪𝙠 𝙢𝙚𝙢𝙞𝙣𝙩𝙖 𝙢𝙖𝙖𝙛"

Dari buku

A BOOK OF WISDOM




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ADA YANG LEBIH HEBAT

 “𝑺𝒆𝒃𝒂𝒊𝒌-𝒃𝒂𝒊𝒌 𝒎𝒂𝒏𝒖𝒔𝒊𝒂 𝒂𝒅𝒂𝒍𝒂𝒉 𝒚𝒂𝒏𝒈 𝒑𝒂𝒍𝒊𝒏𝒈 𝒃𝒆𝒓𝒎𝒂𝒏𝒇𝒂𝒂𝒕 𝒃𝒂𝒈𝒊 𝒐𝒓𝒂𝒏𝒈 𝒍𝒂𝒊𝒏.”  (Hadits Riway...