Senin, 15 Januari 2024

SIKAP REMOTE CONTROL

 "𝐊𝐞𝐭𝐢𝐤𝐚 𝐤𝐚𝐦𝐮 𝐛𝐞𝐫𝐩𝐢𝐤𝐢𝐫 𝐩𝐨𝐬𝐢𝐭𝐢𝐟, 𝐡𝐚𝐥-𝐡𝐚𝐥 𝐛𝐚𝐢𝐤 𝐭𝐞𝐫𝐣𝐚𝐝𝐢."

(Matt Kemp)


Sistem pendinginan ruangan diatur oleh seperangkat AC. Dengan adanya perangkat ini, maka suhu ruangan diatur sesuai dengan yang diinginkan.

Perangkat AC terdiri dari mesin AC yang akan menghasilkan udara sejuk dan sebuah remote control untuk menyalakannya 

Walaupun mesin AC sangatlah bagus namun jika remote control dalam posisi off, tentu saja tidak akan memberikan hasil apa pun, demikian juga kalau remote control tidak diatur optimal untuk menghasilkan yang terbaik, maka udara sejuk yang diharapkan tidak akan diperoleh Remote control itulah attitude (sikap) kita, dan sangat bergantung pada bagaimana kita mengoperasikan remote control tersebut. Keadaan luar (eksternal) yang tidak dapat dikontrol oleh mesin AC itu ialah perubahan cuaca yang bisa saja sejuk ataupun panas. 

Jika keadaan tidak menguntungkan seperti udara yang sangat panas, sebagai pemegang kontrol kita dapat menyetel suhu berapa yang diinginkan untuk mengalahkan panas tersebut. Attitude kita akan memberikan reaksi yang setimpal atas aksi yang terjadi di luar.


Attitude adalah pilihan dalam menentukan cara pandang terhadap kondisi eksternal yang kita hadapi dengan cara mengubah dan menyesuaikan kondisi internal. Attitude adalah suatu mekanisme yang dapat dipengaruhi dari dalam diri sendiri dan setiap manusia memegang kontrol 100% atas tindakan yang dilakukannya. 

Seorang yang berpikir positif, akan melihat bahwa 10% bagian hidupnya adalah fakta, sementara 90% sisanya adalah bagaimana dia bersikap terhadap fakta-fakta tersebut. 

Tanpa sikap positif, kita tidak dapat mengaktifkan secara maksimal prinsip sukses yang lain. Namun jika kita mampu mengombinasikan positive attitude dengan prinsip sukses lainnya, kita akan menjadi seorang juara sejati dalam hidup ini.[]


"𝑯𝒊𝒅𝒖𝒑 𝒂𝒅𝒂𝒍𝒂𝒉 𝟏𝟎 𝒑𝒆𝒓𝒔𝒆𝒏 𝒂𝒑𝒂 𝒚𝒂𝒏𝒈 𝒕𝒆𝒓𝒋𝒂𝒅𝒊 𝒑𝒂𝒅𝒂 𝒔𝒂𝒚𝒂 𝒅𝒂𝒏 𝟗𝟎 𝒑𝒆𝒓𝒔𝒆𝒏 𝒃𝒂𝒈𝒂𝒊𝒎𝒂𝒏𝒂 𝒔𝒂𝒚𝒂 𝒃𝒆𝒓𝒆𝒂𝒌𝒔𝒊 𝒕𝒆𝒓𝒉𝒂𝒅𝒂𝒑𝒏𝒚𝒂."

(Charles Swindoll)


Dari buku

"Fight Like a Tiger, Win Like a Champion"



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ADA YANG LEBIH HEBAT

 “𝑺𝒆𝒃𝒂𝒊𝒌-𝒃𝒂𝒊𝒌 𝒎𝒂𝒏𝒖𝒔𝒊𝒂 𝒂𝒅𝒂𝒍𝒂𝒉 𝒚𝒂𝒏𝒈 𝒑𝒂𝒍𝒊𝒏𝒈 𝒃𝒆𝒓𝒎𝒂𝒏𝒇𝒂𝒂𝒕 𝒃𝒂𝒈𝒊 𝒐𝒓𝒂𝒏𝒈 𝒍𝒂𝒊𝒏.”  (Hadits Riway...