Jumat, 06 Januari 2023

𝙏𝘼𝙉𝙏𝘼𝙉𝙂𝘼𝙉 𝙔𝘼𝙉𝙂 𝘽𝙀𝙍𝘽𝙀𝘿𝘼


"𝑯𝒊𝒅𝒖𝒑 𝒂𝒅𝒂𝒍𝒂𝒉 𝒔𝒆𝒃𝒖𝒂𝒉 𝒕𝒂𝒏𝒕𝒂𝒏𝒈𝒂𝒏, 𝒎𝒂𝒌𝒂 𝒉𝒂𝒅𝒂𝒑𝒊𝒍𝒂𝒉. 𝑯𝒊𝒅𝒖𝒑 𝒂𝒅𝒂𝒍𝒂𝒉 𝒔𝒆𝒃𝒖𝒂𝒉 𝒏𝒚𝒂𝒏𝒚𝒊𝒂𝒏, 𝒎𝒂𝒌𝒂 𝒏𝒚𝒂𝒏𝒚𝒊𝒌𝒂𝒏𝒍𝒂𝒉. 𝑯𝒊𝒅𝒖𝒑 𝒂𝒅𝒂𝒍𝒂𝒉 𝒔𝒆𝒃𝒖𝒂𝒉 𝒎𝒊𝒎𝒑𝒊, 𝒎𝒂𝒌𝒂 𝒔𝒂𝒅𝒂𝒓𝒊𝒍𝒂𝒉. 𝑯𝒊𝒅𝒖𝒑 𝒂𝒅𝒂𝒍𝒂𝒉 𝒔𝒆𝒃𝒖𝒂𝒉 𝒑𝒆𝒓𝒎𝒂𝒊𝒏𝒂𝒏, 𝒎𝒂𝒌𝒂 𝒎𝒂𝒊𝒏𝒌𝒂𝒏𝒍𝒂𝒉. 𝑯𝒊𝒅𝒖𝒑 𝒂𝒅𝒂𝒍𝒂𝒉 𝒄𝒊𝒏𝒕𝒂, 𝒎𝒂𝒌𝒂 𝒏𝒊𝒌𝒎𝒂𝒕𝒊𝒍𝒂𝒉."

(Bhagawan Sri Sthya Sai Baba) 



Salah satu keajaiban alam yang sungguh indah terdapat di sepanjang laut sebelah Utara Australia memanjang hingga ke Papua Nugini. Keajaiban alam ini dinamakan dengan Great Barrier Reef yang panjangnya lebih dari 2.000 kilometer. Great Barrier Reef adalah susunan batu karang yang terpanjang di dunia dan terbentang sejajar dengan garis pantai, membuat suatu pemandangan yang spektakuler dan dapat terlihat dari luar angkasa. Hal menarik dari susunan batu karang ini adalah adanya dua sisi yang berbeda. Sisi dalam menghadap ke laguna yang tenang sedangkan sisi yang luar harus menghadapi kejamnya hantaman ombak yang bertubi-tubi. Hal yang menarik perhatian banyak wisatawan adalah mengapa pada sisi dalam batu karangnya kelihatan pucat dan seperti tidak hidup, tetapi di sisi luar batu karangnya berwarna-warni dengan warna yang terang dan hidup.

Adanya perbedaan warna karang itu dikarenakan  sisi luar dari karang itu ditempa oleh ombak laut dahsyat yang mengakibatkan karang-karang itu berusaha mempertahankan diri dan bertambah kuat dan lebih hidup. Di sisi lain, karang bagian dalam yang berada dalam laguna yang tenang tidak mendapat tantangan sehingga mereka lemah, tidak berdaya, dan kebanyakan karang-karang itu mati lebih cepat.[]


𝐏𝐞𝐫𝐣𝐚𝐥𝐚𝐧𝐚𝐧 𝐡𝐢𝐝𝐮𝐩 𝐦𝐚𝐧𝐮𝐬𝐢𝐚 𝐭𝐢𝐝𝐚𝐤 𝐭𝐞𝐫𝐥𝐞𝐩𝐚𝐬 𝐝𝐚𝐫𝐢 𝐭𝐚𝐧𝐭𝐚𝐧𝐠𝐚𝐧-𝐭𝐚𝐧𝐭𝐚𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐲𝐚𝐧𝐠 𝐬𝐞𝐫𝐢𝐧𝐠 𝐤𝐚𝐥𝐢 𝐦𝐞𝐦𝐛𝐮𝐚𝐭 𝐤𝐢𝐭𝐚 𝐩𝐮𝐭𝐮𝐬 𝐚𝐬𝐚 𝐝𝐚𝐧 𝐤𝐞𝐬𝐚𝐥. 𝐍𝐚𝐦𝐮𝐧 𝐬𝐞𝐬𝐮𝐧𝐠𝐠𝐮𝐡𝐧𝐲𝐚, 𝐭𝐚𝐧𝐭𝐚𝐧𝐠𝐚𝐧-𝐭𝐚𝐧𝐭𝐚𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐢𝐧𝐢 𝐚𝐤𝐚𝐧 𝐦𝐞𝐧𝐝𝐢𝐝𝐢𝐤 𝐤𝐚𝐫𝐚𝐤𝐭𝐞𝐫 𝐦𝐚𝐧𝐮𝐬𝐢𝐚 𝐩𝐨𝐬𝐢𝐭𝐢𝐟 𝐥𝐞𝐛𝐢𝐡 𝐤𝐮𝐚𝐭 𝐥𝐚𝐠𝐢 𝐝𝐚𝐧 𝐥𝐞𝐛𝐢𝐡 𝐬𝐢𝐚𝐩 𝐦𝐞𝐧𝐠𝐡𝐚𝐝𝐚𝐩𝐢 𝐭𝐚𝐧𝐭𝐚𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐝𝐢 𝐦𝐚𝐬𝐚 𝐝𝐞𝐩𝐚𝐧. 𝐈𝐧𝐠𝐚𝐭𝐥𝐚𝐡, 𝐛𝐚𝐡𝐰𝐚 𝐬𝐞𝐬𝐮𝐧𝐠𝐠𝐮𝐡𝐧𝐲𝐚 𝐤𝐞𝐬𝐮𝐤𝐬𝐞𝐬𝐚𝐧 𝐀𝐧𝐝𝐚 𝐩𝐚𝐝𝐚 𝐡𝐚𝐤𝐢𝐤𝐚𝐭𝐧𝐲𝐚 𝐝𝐢𝐮𝐤𝐮𝐫 𝐝𝐚𝐫𝐢 𝐛𝐞𝐫𝐚𝐩𝐚 𝐛𝐚𝐧𝐲𝐚𝐤 𝐫𝐢𝐧𝐭𝐚𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐲𝐚𝐧𝐠 𝐭𝐞𝐥𝐚𝐡 𝐛𝐞𝐫𝐡𝐚𝐬𝐢𝐥 𝐀𝐧𝐝𝐚 𝐥𝐚𝐥𝐮𝐢.


Dari buku

"FIGHT LIKE A TIGER, WIN LIKE A CHAMPION" 8 Kekuatan Dahsyat Meraih Sukses Sejati

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ADA YANG LEBIH HEBAT

 “𝑺𝒆𝒃𝒂𝒊𝒌-𝒃𝒂𝒊𝒌 𝒎𝒂𝒏𝒖𝒔𝒊𝒂 𝒂𝒅𝒂𝒍𝒂𝒉 𝒚𝒂𝒏𝒈 𝒑𝒂𝒍𝒊𝒏𝒈 𝒃𝒆𝒓𝒎𝒂𝒏𝒇𝒂𝒂𝒕 𝒃𝒂𝒈𝒊 𝒐𝒓𝒂𝒏𝒈 𝒍𝒂𝒊𝒏.”  (Hadits Riway...