Selasa, 21 Juni 2022

𝗠𝗘𝗟𝗔𝗠𝗣𝗔𝗨𝗜 𝗠𝗜𝗦𝗧𝗔𝗥


"𝙺𝚎𝚝𝚒𝚔𝚊 𝚗𝚢𝚊𝚝𝚊𝚗𝚢𝚊 𝚋𝚊𝚑𝚠𝚊 𝚝𝚞𝚓𝚞𝚊𝚗 𝚝𝚒𝚍𝚊𝚔 𝚍𝚊𝚙𝚊𝚝 𝚝𝚎𝚛𝚌𝚊𝚙𝚊𝚒, 𝚓𝚊𝚗𝚐𝚊𝚗𝚕𝚊𝚑 𝚖𝚎𝚗𝚐𝚞𝚋𝚊𝚑 𝚝𝚞𝚓𝚞𝚊𝚗𝚗𝚢𝚊, 𝚞𝚋𝚊𝚑𝚕𝚊𝚑 𝚕𝚊𝚗𝚐𝚔𝚊𝚑 𝚝𝚒𝚗𝚍𝚊𝚔𝚊𝚗𝚗𝚢𝚊"

(Confucius)


Pada tahun 1985, rekor dunia lompat tinggi 167,4 cm yang telah lama bertahan dipatahkan pada ketinggian 196,85 cm. 

Untuk mencapai ketinggian ini, pelompat menggunakan teknik "Scissors Kick". Akan tetapi, teknik ini memiliki keterbatasan hanya untuk ketinggian maksimal tertentu. Sehingga, ketika ketinggian mistar semakin meninggi, teknik baru mulai berkembang.

Tidak lama berselang, teknik "Western Roll" berhasil mencatatkan rekor dunia pada ketinggian 200,66 cm. Sekali lagi teknik ini juga terbatas hanya pada ketinggian tertentu. Pelompat kemudian memodifikasi teknik ini dengan menekankan kecepatan yang kemudian terkenal "Straddle Technique".

Pada tahun 1957,rekor dunia kemudian sangat cepat melesat pada angka 213,36 cm. Valeriy Brumel, seorang berkebangsaan Uni Soviet mencatatkan namanya dengan menggunakan teknik Straddle. Kembali teknik ini menemui jalan buntu di kala ketinggian bertambah. 

Dick Fosbury warga negara Amerika pada tahun 1967 menemukan sebuah teknik yang tidak lazim tetapi sangat efektif untuk menaklukkan sebilah mistar yang semakin menjulang tinggi. Teknik ini bernama "Fosbury Flop". Menggunakan teknik baru ini, rekor dunia kembali terpecahkan berulang kali. 

Puncaknya dicatat oleh Javier Sotomayor warga negara Cuba yang berhasil mencapai ketinggian 245,11 cm.

Perkembangan teknik-teknik baru yang bermunculan pada sejarah cabang olahraga lompat tinggi membuktikan bahwa, "𝑬𝒗𝒆𝒓𝒚𝒕𝒊𝒎𝒆 𝒕𝒉𝒆 𝒃𝒂𝒓 𝒘𝒂𝒔 𝒓𝒂𝒊𝒔𝒆𝒅, 𝒏𝒆𝒘 𝒕𝒆𝒄𝒉𝒏𝒊𝒒𝒖𝒆 𝒐𝒗𝒆𝒓 𝒊𝒕 𝒉𝒂𝒅 𝒕𝒐 𝒃𝒆 𝒅𝒆𝒗𝒆𝒍𝒐𝒑𝒆𝒅." (Semakin bertambah ketinggian mistar, teknik baru harus dikembangkan.) 


Level Anda tidak akan pernah meningkat jika Anda tidak pernah "Raise The Bar". Anda tidak mungkin mencapai puncak tertinggi dalam hidup Anda jika Anda tidak melangkah ke tingkat level yang berbeda. Hidup Anda tetap datar sampai kapan pun selama Anda menawar untuk tidak melakukan "Raise The Bar".

Orang lain bisa saja memberikan target pencapaian kepada Anda; tetapi Andalah yang harus mendorong diri Anda untuk mencapai standar yang telah Anda tetapkan terhadap diri Anda sendiri.[]


"𝓙𝓲𝓴𝓪 𝓐𝓷𝓭𝓪 𝓶𝓮𝓵𝓪𝓴𝓾𝓴𝓪𝓷 𝓼𝓮𝓼𝓾𝓪𝓽𝓾 𝔂𝓪𝓷𝓰 𝓽𝓮𝓵𝓪𝓱 𝓐𝓷𝓭𝓪 𝓴𝓾𝓪𝓼𝓪𝓲, 𝓐𝓷𝓭𝓪 𝓽𝓲𝓭𝓪𝓴 𝓹𝓮𝓻𝓷𝓪𝓱 𝓫𝓮𝓻𝓽𝓾𝓶𝓫𝓾𝓱"

(Ralph Waldo Emerson)


Dari buku

WARRIOR

The Art of Winning The Battle of Success

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ADA YANG LEBIH HEBAT

 “𝑺𝒆𝒃𝒂𝒊𝒌-𝒃𝒂𝒊𝒌 𝒎𝒂𝒏𝒖𝒔𝒊𝒂 𝒂𝒅𝒂𝒍𝒂𝒉 𝒚𝒂𝒏𝒈 𝒑𝒂𝒍𝒊𝒏𝒈 𝒃𝒆𝒓𝒎𝒂𝒏𝒇𝒂𝒂𝒕 𝒃𝒂𝒈𝒊 𝒐𝒓𝒂𝒏𝒈 𝒍𝒂𝒊𝒏.”  (Hadits Riway...